Beranda · Olahan Daging · Masakan Ayam · Aneka Kue · Aneka Ikan

Resep Masakan Praktis Selada Bangkok yang Enak

Resep Masakan Praktis Selada Bangkok yang Enak | Halo sist, sebagai orang yang memiliki kesibukan yang luar biasa terkadang membuat waktu kita begitu sempit, setiap waktu menjadi sangat berharga. Namun sebagai seorang istri dan ibu kita juga memiliki tanggung jawab.

Memang, pekerjaan rumah bisa dikerjaan oleh orang lain. Namun, kalau masakan, Jangan! Usahakan anda memasak sendiri untuk istri dan anak anda. Karena ada banyak resep masakan praktis yang bisa buat, dan tidak membutuhkan waktu lama untuk membuatnya.

Nah, kali ini admin ingin berbagi Resep Masakan Praktis Selada Bangkok yang Enak untuk anda, seperti apa cara membuatnya? Langsung saja siapkan bahan-bahannya berikut ini:

Resep Masakan Praktis Selada Bangkok

Resep Masakan Praktis Selada Bangkok yang Enak

Bahan utama

  • 150 gr daun selada
  • 1 buah ketimun, buang bijinya, lalu pootng korek api
  • 2 buah wortel, potong korek api
  • 150 gr nanas, potong kotak
  • 1 buah bawang bombay, potong bulat
  • 2 butir telur rebus, iris bulat
  • 2 buah tomat merah, iris bulat

Bahan untuk saus salad

  • 150 gr selai kacang
  • 100 gr mayonaise
  • 2 butir kuning telur, rebus
  • 5 sendok makan saus sambal
  • 3 sendok makan saus tomat
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • 1/2  sendok teh garam
  • 100 ml air
  • 3/4 sendok teh cuka

Bahan pelengkap

  • 75 gr keripik kentang, siap pakai
  1. Untuk membuat saus : campur selai kacang bersama dengan mayones, kuning telur, saus sambal, saus tomat, merica dan garam, aduk hingga rata.
  2. Masukkan air, lalu aduk hingga rata. tambahkan dengan cuka, aduk rata.
  3. Untuk penyajian : tata daun selada, wortel, bawang bombay, nanas, tomat, ketimun dan telur di dalam piring.
  4. Siram dengan saus dan keripik kentang, segera sajikan.
Bagaimana? Tidak ribet bukan? Deikianlah Resep Masakan Praktis Selada Bangkok yang Enak yang bisa anda coba sendiri di rumah. Jangan lewatkan waktu berharga bersama keluarga anda. Coba juga:

Artikel keren lainnya: